Pendekatan Sosiologis : Peran Orangtua Sebagai Madrasah Pertama Bagi Anak Dalam Pengenalan Nilai Akhlak Perspektif Al Qur’an

  • Nurhusni Kamil UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
  • Sutrisno UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Keywords: Moral Values Education, Verses of the Qur'an, Sociological Approach

Abstract

Pendidikan Akhlak merupakan pendidikan yang fundamental dan paling dasar dikenalkan dan diajarkan kepada anak. Pentingnya pendidikan akhlak haruslah diajarkan sejak dini sebagai modal anak dalam menghadapi kehidupan selanjutnya. Pendidikan akhlak yang diberikan orang tua kepada anak adalah bentuk kewajiban orang tua kepada anak. Setelah anak mendapatkan beberapa pendidkan dan pengajaran dari orang tua, maka anak perlu melakukan kewajiban kepada orang tua sebagai bentuk rasa syukur. Dalm surat Luqman ayat 14 dan Surat Al Baqarah ayat 33 dijelaskan tentang pendidikan akhlak yang diberikan kepada anak oleh orang tua. Metode penelitian yang   digunakan dalam bentuk kualitatif dengan menggunakan tinjauan Pustaka (library research). Tujuan dari penelitian ini untuk mengenal tentang pendidikan akhlak yang dikenalkan  oleh orang tua kepada anak menurut Surat Luqman ayat 14 dan Surat Al Baqarah ayat 33 berdasarkan pendekatan sosiologis. Temuan baru dalam penelitian ini adalah informasi kepada semua orang terutama orangtua bahwa perlu dikenalkan kepada anak sejak dini tentang pendidikan akhlak.

References

-, Drug Analytical Research, ‘Editorial Team’, Jurnal At Tarbiyat: Jurnal Pendidikan Islam, 3.1 (2019), 1
Adlini, Miza Nina, Anisya Hanifa Dinda, Sarah Yulinda, Octavia Chotimah, and Sauda Julia Merliyana, ‘Metode Penelitian Kualitatif Studi Pustaka’, EDUMASPUL: Jurnal Pendidikan, 6.1 (2022), 974–80
Al-Hazimiy, Ibrahim, ‘Keutamaan Birrul Walidayn Hikmah Di Balik Kisah Orang-Orang Yang Berbakti Kepada Orang Tua’, 2005, p. 78
Erzad, Azizah Maulina, ‘Peran Orang Tua Dalam Mendidik Anak Sejak Dini Di Lingkungan Keluarga’, ThufuLA: Jurnal Inovasi Pendidikan Guru Raudhatul Athfal, 5.2 (2018), 414
Firosad, Ahmad Masrur, ‘Keluarga Harmonis Untuk Perkembangan Potensi Anak Yang Lebih Baik’, Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan Dan Konseling Islami, 2015, 124
Fitriana, Fitriana, ‘Konsep Pendidikan Islam Dalam Perspektif Al-Qur’an Surah Luqman Ayat 12-19’, Jurnal Kajian Islam Dan Pendidikan Tadarus Tarbawy, 1.1 (2019), 65–76
H Zulkifli Agus, ‘Pendidikan Akhlak Anak Dalam Keluarga Menurut Abdullah Nashih’Ulwan.’, Roudhah: Jurnal Tarbiyah Islamiyah, 2.1 (2017), 13
Khoiruddin, M.Arif, ‘Volume 25 Nomor 2 September 2014 393’, Pendekatan Sosialogi Dalam Studi Islam, 25.September (2014), 393–408
Published
2023-07-07
Section
Articles