KETERAMPILAN GURU DALAM PENGELOLAAN KELAS UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN FIKIH KELAS VIIIC DI MTS N 3 SAMBAS TAHUN PELAJARAN 2021/2022

  • Nur’aini Nur’aini Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas
  • Hifza Hifza Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas
  • Saripah Saripah Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas
Keywords: Keterampilan Guru, Pengelolaan Kelas, Efektivitas Pembelajaran

Abstract

penelitian ini membahas tentang keterampilan guru dalam pengelolaan kelas untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran pada mata pelajaran fikih kelas VIIIC di MTs N 3 Sambas tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian memiliki tiga tujuan yaitu: 1) Untuk menganalisis keterampilan guru dalam menciptakan kondisi belajar yang optimal untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC di MTs N 3 Sambas tahun pelajaran 2021/2022; 2) Untuk menganalisis keterampilan guru dalam mengendalikan kondisi belajar untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC di MTs N 3 Sambas tahun pelajaran 2021/2022; dan 3) Untuk mengetahui implikasi keterampilan pengelolaan kelas terhadap efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC di MTs N 3 Sambas tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian fenomenologi. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun teknik pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi dan member check. Hasil penelitian menunjukkann bahwa; (1) Keterampilan guru dalam menciptakan kondisi belajar yang optimal untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC di antaranya sikap tanggap, membagi perhatian, dan pemusatan perhatian peserta didik. (2) Keterampilan guru dalam mengendalikan kondisi belajar untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC yaitu modifikasi perilaku, pendekatan pemecahan masalah kelompok, dan menemukan dan memecahkan perilaku yang menumbulkan masalah. (3) Implikasi keterampilan pengelolaan kelas terhadap efektivitas pembelajaran fikih kelas VIIIC memengaruhi hasil belajar, minat belajar, iklim belajar, kedisiplinan, dan rasa hormat.

References

Ali, Muhammad. (2015). Pengelolaan Kelas Bakal Calon Guru Berkelas. Yogyakarta: Kaukuba Dipantara.
Arifin, Zainal. (2012). Penelitian Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Arikunto, Suharsimi. (1992). Pengelolaan Kelas dan Siswa. Jakarta: Rajawali.
Arsyad, Azhar. 2013. Media Pembalajaran. Jakarta: Rajagrafindo Persada.
Asri, Dahlia Novarianing & Suharni. (2021). Modifikasi Perilaku Teori dan Penerapannya. UNIPMA Press: Madiun.
As-Sa’di, ‘Abdurrahman. (1996). Taisīr al-Karīm ar-Rahmān Fī Tafsr Kalām al-Mannān. Beirut: Muassasah ar-Rislah.
Aulia, Resti & Sontani, Uep Tatang. (2018). “Pengelolaan Kelas sebagai Determinan terhadap Hasil Belajar,” Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran, Vol. 3, No. 2, Juli (2018): 149-157.
Erwinsyah, Alfian. (2017). “Manajemen Kelas dalam Meningkatkan Efektivitas Proses Belajar Mengajar,” Jurnal Manajemen Pendidikan Islam, Vol. 5, No. 2, Agustus (2017): 87-105.
Ghony, M. Djunaidi & Almanshur, Fauzan. (2012). Metode Penelitian Kualitatif. Jogjakarta: Ar-ruzz Media.
Hartoni & Amirudin & Subandi. (2018). “Implementasi Manajaemen Sarana dan Prasarana di Sekolah Menengah Kejuruan,” Al-Idarah: Jurnal Kependidikan Islam, Vol. 8, No. 1, Juni (2018):179-185.
Helena. (2016). “Pengaruh kemampuan guru mengelola kelas terhadap kedisiplinan belajar siswa dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam pada siswa kelas VIII SMP Negeri 4 Sambas tahun pelajaran 2015/2016.” Skripsi pada Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas. (Tidak diterbitkan).
Idhoci, Anwar. (1987). Kependidikan dalam Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Angkasa.
Jauhar, Mohammad. (2011). Implementasi Paikem dari Behavioristik sampai Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustakaraya.
Kamil, M. Zaki. (2010). “Manajemen Pengelolaan Kelas dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa di Sekolah Akternatif Qaryah Thayyibah Salatiga Tahun Ajaran 2009/2010.” Skripsi pada Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Karwati, Euis & Priansa, Donni Juni. (2015). Manajemen Kelas (Classroom Management) Guru Profesional yang Inspiratif, Kreatif, Menyenangkan, dan Berprestasi. Bandung: Alfabeta.
Kunandar. (2011). Guru Profesional. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Mahmudi. (2010). Manajemen Kinerja Sektor Publik. Jakarta: STIE YKPN.
Majid, Abdul. (2008). Perencanaan Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Moleong, Lexy J. (2007). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Mulyadi. (2009). Classrom Management Mewujudkan Suasana Kelas yang Menyenangkan Siswa. Malang: UIN-Malang Press.
Nuraliyah, Siti. (2020). “Pengaruh Keterampilan Guru Mengelola Kelas Terhadap Efektivitas Belajar Siswa Kelas IV SDN Metro Timur.” Skripsi Pada Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro.
Nurmala. (2020). “Strategi guru dalam pengelolaan kelas untuk meningkatkan motivasi belajar siswa kelas V pada mata pelajaran Aqidah Akhlak di MIS Tarbiyah Tebas tahun pelajaran 2019-2020.” Skripsi pada Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas. (Tidak diterbitkan).
Nurngaeni, Dwi Fitrah. (2018). “Keterampilan Guru dalam Pengelolaan Kelas pada Pembelajaran Tematik Kelas IV di MI Muhammadiyah 1 Slinga Kecamatan Kaligondang Kabupaten Purbalingga.” Skripsi pada Institut Agama Islam Negeri Purwokerto.
Ramayulis. (2008). Ilmu Pendidikan Islam. Jakarta: Kalam Mulia.
Rohani, Ahmad. (2004). Pengelolaan Pengajaran. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Sanjaya, Wina. (2009). Strategi Pembelajaran Berorientasi Pada Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana.
Sanjaya. (2020). “Strategi guru PAI dalam mengelola kelas pada siswa kelas VII SMP Negeri 47 Seluma.” Skripsi pada Institut Agama Islam Negeri Bengkulu.
Sari, Vita. (2018). “Pengaruh kemampuan guru dalam mengelola kelas terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas XII di SMK subur Insani Sambas tahun pelajaran 2018/2019.” Skripsi pada Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas. (Tidak diterbitkan).
Shihab, M. Quraish. (2002). Tafsir Al-Misbah, Vol: 14. Jakarta: Lentera Hati.
Sitompul, Intan Gadis. (2018). “Keterampilan Dasar Guru PAI dalam Mengelola Kelas di SMP Swasta Al-Maksum Desa Cinta Rakyat Kecamatan Percut Sei Tuan.” Skripsi Pada Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Sudjana, Nana. (1990). Teori-teori Belajar Untuk Pengajaran. Bandung: Fakultas Ekonomi UI.
Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta
-----------. (2016). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
-----------. (2017). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Penerbit Alfabeta.
Syah, Muhibbin. (2004). Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Perkasa.
Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional Beserta Penejalasannya. 2005. Bandung: Citra Umbara.
Uno, Hamzah B & Nurdin, Muhamad. (2012). Belajar dengan Pendekatan PAIKEM Cet. Ke-1. Jakarta: Bumi Aksara.
Wiyani, Novan Ardy. (2016). Manajemen Kelas: Teori dan Aplikasi untuk Menciptakan Kelas yang Kondusif. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.
Published
2023-01-21
How to Cite
Nur’aini, N., Hifza, H., & Saripah, S. (2023). KETERAMPILAN GURU DALAM PENGELOLAAN KELAS UNTUK MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN PADA MATA PELAJARAN FIKIH KELAS VIIIC DI MTS N 3 SAMBAS TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Lunggi Journal, 1(1), 51-64. Retrieved from https://journal.iaisambas.ac.id/index.php/lunggi/article/view/1610