PERAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MTS DARUL ULUM MATANG DANAU KECAMATAN PALOH TAHUN 2022/2023

  • Anisa Trirezeki INSTITUT AGAMA ISLAM SULTAN MUHAMMAD SYAFIUDDIN SAMBAS
  • Susilawati Susilawati INSTITUT AGAMA ISLAM SULTAN MUHAMMAD SYAFIUDDIN SAMBAS
  • Astaman Astaman INSTITUT AGAMA ISLAM SULTAN MUHAMMAD SYAFIUDDIN SAMBAS
Keywords: Supervisi Kepala Sekolah,, Kinerja Guru, PAI

Abstract

Skripsi ini membahas tentang peran supervise kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru PAI di MTs Darul Ulum Matang Danau. Penelitian ini memiliki tiga tujuan penelitian diantaranya sebagai berikut; Pertama, mengetahui penerapan supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau dalam meningkatkan kinerja guru PAI tahun 2022/2023. Kedua, mengetahui peran supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau dalam meningkatkan kinerja guru PAI tahun 2022/2023. Ketiga, mengetahui faktor pendukung penerapan supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau dalam meningkatkan kinerja guru PAI 2022/2023. Penelitian ini menggunakan pendekatakan fenomenologi sedangkan jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini ada tiga jenis yakni: Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Sedangkan tehnik analisis data yang digunakan reduksi data, penyajian data, verifikasi dan penarikan kesimpulan. Kemudian teknik pemeriksaan keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi dan member check. Hasil penelitiani yaitu: Pertama, Penerapan supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau dalam meningkatkan kinerja guru PAI yakni dengan cara sebagai berikut: 1) Melakukan pengawasan atau monitoring terhadap guru yang sedang melakukan proses belajar mengajar di kelas. 2) Melakukan penilaian bagaimana kinerja guru dan tingkat pemahaman siswa pada saat pembelajaran. Kedua, Peran supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau Dalam meningkatkan kinerja guru PAI sangat penting. Hal itu dikarenakan peran supervisi di MTs Darul Ulum Matang Danau dapat meningkatkan kinerja guru PAI. Ketiga, Faktor pendukung penerapan supervisi kepala sekolah MTs Darul Ulum Matang Danau dalam meningkatkan kinerja guru PAI diantaranya adalah, 1) untuk meningkatkan kualitas pendidikan MTs Darul Ulum Matang Danau. 2) untuk meningkatkan kinerja guru dan prestasi murid di MTs Darul Ulum Matang Danau.

References

Andik, Yohanes, Permadi dkk. (2021). Pengantar Pendidikan. Medan: Yayasan Kita Menulis
Anggito, Albi dan Johan Setiawan. (2018). Metode Penelitian Kualitatif. Jawa Barat: CV. Jejak.
Atmodiwirio. (2015). ManejemenPendidikan Indonesia, Cet X. Jakarta: Ardadizya.
Burhanuddin, Yusak. (2014). Administrasi Pendidikan, Cet XIV. Bandung: Pustaka Setia.
Burhanudin. (2015). Analisis Administrasi Manajemen dan Kepemimpinan Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Creswell, John W. (2014). Research Design; Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif dan Mixed, Penerjemah, Achmad Fawaid. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Danim, Sudarwin. (2006). Visi Baru Manajemen Sekolah. Jakarta: Bumi Aksara.
Darmaningtyas.(2017). Pendidikan Yang Memiskinkan, Cet IV. Yogyakarta: Galang Press.
Denkin, Norman K. (2007). Metodelogi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Imamal, Syaikh, Qurthubi. (2009). Tafsir Al-Qurthubi Jilid 9 (Terjemahan: Asmuni). Jakarta: Pustaka Azzam.
Ja’far, Abu, Muhammad. (2009). Tafsir Ath-Thabari Jilid 14 (Terjemahan: Misbah, Dkk). Jakarta: Pustaka Azzam.
Lestari, Ellys, Pembayun. (2013). One Stop Qualitative Research Methodology In Communication. Jakarta: Lentera Ilmu Cendikia.
Mahdi, Adnan dan Mujahidin. (2017). Panduan Penelitian Praktis untuk Menyusun Skripsi, Tesis, dam Disertasi. Bandung: Alfabeta CV.
Poerwandar, Kristi. (2017). Pendekatan Kualitaitf dalam Penelitian Perilaku Manusia. Depok: LPSP3 FP UI.
Purwanto, Naglim. (2016). Tujuan Supervisi, Prinsip-Prinsip Dan Tehnik Evaluasi Pengajara. Bandung: Remaja Karya.
Riyadi. (2002). Perencanaan Pembangunan Daerah Strategi Mengendalikan Potensi Dalam Mewujudkan Otonomi Daerah. Jakarta: Gramedia.
Sadiah, Dewi. (2016). Metode Penelitian Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Shihab, M. Quraish. (2002). Tafsir Al-Misbah Vol VI. Jakarta: Lentera Hati.
Silalahi, Ulber. (2017). Metode Penelitian Sosial. Bandung: PT Refika Aditama.
Subagyo, Joko. (2004). Metode Penelitian dalam teori dan Praktek. Jakarta; Rineka Cipta.
Suharso dan Ana Retnoningsih. (2008). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Semarang: Widya Karya.
Sutiyo, Sandu dan M. Ali Sodik. (2015). Dasar Metodelogi Penelitian. Yogayakrta: Literasi Media Publishing.
Usman dan Nurdin. (2002). Konteks Implementasi Berbasis Kurikulum. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Usman, Husaini. (2019). Administrasi, Manajemen, dan Kepemimpinan Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.
Wahjosumidjo. (2003). Kepemimpinan Kepala Sekolah Tinjauaan Teoritis dan Permasalahannya. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Undang-undang Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 20, Pasal 6 Ayat (1), Tentang Sistem Pendidikan Nasional.
Hasil Survei di Darul Ulum Matang Danau Kecamatan Paloh, pada tanggal 10 Agustus 2022, Pukul 9.30 WIB
Hasil Wawancara Atin Nayiroh Selaku Guru Mata Pelajaran Sejarah dan Kebudayaan Islam di MTs Darul Ulum Desa Matang Danau, Pada Hari Kamis Tanggal 24 November 2022 Pukul 15.50 WIB
Hasil Wawancara Daud Selaku Kepala Sekolah MTs Darul Ulum Desa Matang Danau, Pada Hari Selasa Tanggal 22 November 2022 Pukul 14.15 WIB
Hasil Wawancara Suhaimi Selaku Guru Mata Pelajaran Al-Qur’an dan Hadits di MTs Darul Ulum Desa Matang Danau, Pada Hari Jumat Tanggal 25 November 2022 Pukul 13.45 WIB
Published
2023-10-10
How to Cite
Trirezeki, A., Susilawati, S., & Astaman, A. (2023). PERAN SUPERVISI KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MTS DARUL ULUM MATANG DANAU KECAMATAN PALOH TAHUN 2022/2023. Lunggi Journal, 1(4), 540-557. Retrieved from https://journal.iaisambas.ac.id/index.php/lunggi/article/view/2430