PENGARUH MINAT MEMBACA TERHADAP PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA PADA SISWA KELAS V DAN VI DI SDN 10 SANGE TEBAT TAHUN PELAJARAN 2020/2021

  • Yolanda Sari Institut Agama Islam Sultan Muhammad Syafiuddin Sambas
Keywords: Minat Membaca, Prestasi Belajar, bahasa indonesia

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkap tentang: 1) Minat membaca siswa kelas V dan VI di SDN 10 Sange Tebat Tahun Pelajaran 2020/2021; 2) Prestasi belajar Bahasa Indonesia siswa kelas V dan VI di SDN 10 Sange tebat Tahun Pelajaran 2020/2021; 3) Signifikansi pengaruh minat membaca terhadap Prestasi Belajar Bahasa Indonesia pada siswa kelas V dan VI di SDN 10 Sange Tebat Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan jenis penelitian assosiatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner atau angket, dan teknik studi dokumenter. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, regresi linear sederhana dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Minat membaca siswa kelas V dan VI di SDN 10 Sange Tebat tahun pelajaran 2020/2021 pada kategori “rendah” sebanyak 15%, pada kategori“cukup” sebanyak 77%, dan pada kategori “tinggi” sebanyak 8%. Artinya, Sebagian besar minat membaca siswa berada pada kategori “cukup”; 2) Prestasi belajar Bahasa Indonesia Kelas V dan VI di SDN 10 Sange Tebat Tahun Pelajaran 2020/2021 pada kategori “rendah” sebanyak 8%, pada kategori “cukup” sebanyak 73%, dan pada kategori “tinggi” sebanyak 19%. Artinya, sebagian besar prestasi belajar Bahasa Indonesia siswa berada pada kategori “cukup”; 3) Minat membaca berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar Bahasa Indonesia pada siswa kelas V dan VI di SDN 10 Sange Tebat Tahun Pelajaran 2020/2021 dengan hasil uji t sebesar 2,140 dan nilai sig 0,038.

References

Adnan dan Mujahidin. 2014. Panduan Penelitian Praktis untuk Menyusun Skripsi, Tesis dan Disertasi. Bandung: Alfabeta.

Damaiwati, Elly. 2007. Karena Buku Senikmat Susu. Solo: Indiva Media Kreasi.

Darmono. 2001. Manajemen dan Tata Kerja Perpustakaan Sekolah. Jakarta: Grasindo.

Shihab, M.Quraish. 2003. Tafsir Al-Misbah: Pesan, Kesan dan Keserasian Al-Qur’an Volume 15 Juz’Amma. Jakarta: Penerbit Lentera Hati.

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Sugiyono. 2016. Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Susanto, Ahmad. 2016. Teori Belajar dan Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana.

UUD RI No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional & Undang-Undang RI No. 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen, (Jakarta Selatan: Transmedia Pustaka.

Mualimah, Eka Nurul dan Usmaedi. 2018. “Pengaruh Kebiasaan Membaca Terhadap Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas V SDN Kubanglaban,” Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar. Vol. 4, No. 1/ Tahun 2018, hlm. 44.

Musafiri, M. Rizqon Al. “Pengaruh Minat Baca Mahasiswa Terhadap Hasil Belajar pada Mahasiswa Jurusan Bimbingan Konseling Islam IAI Darussalam Blokangung”, Jurnal Darussalam: Jurnal Pendidikan, Komunikasi dan Pemikiran Hukum Islam. Vol. 7. No. 2, April 2016, hlm. 466-478.

Ratnawati, Mila. “Hubungan antara Persepsi Anak terhadap Suasana Kekeluargaan, Citra Diri, dan Motif Berprestasi dengan prestasi Belajar pada Siswa Kelas V SD Ta’Miriyah Surabaya”, Jurnal Anima, Vol. 11. No. 42, 1996, hlm. 206.

Sulastyaningrum, Rizk, Trisno Martono dan Budi Wahyono. 2019. “Pengaruh Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Emosi, dan Kecerdasan Spiritual terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran Ekonomi pada Peserta Didik Kelas XI IPS di SMA Negeri 1 Bulu Tahun Ajaran 2017/2018,” Jurnal Pendidikan Bisnis dan Ekonomi. Vol. 4, No. 2/ Tahun 2019, hlm. 5.

Templeton, Gary F. 2011. “A Two -Step Approach for Transforming Continuous Variables to Normal: Implications and Recommendations for IS Research”, Jurnal Communcations of the Association Information Systems, Vol. 28, Article 4, February, pp. 48-52.

Tjundjing, Sia. “Hubungan antara IQ, EQ dan QA dengan Prestasi Studi pada Siswa SMU”, Jurnal Anima,Vol. 17. No. 1, 2001, hlm. 71.
Published
2024-04-03
How to Cite
Sari, Y. (2024). PENGARUH MINAT MEMBACA TERHADAP PRESTASI BELAJAR BAHASA INDONESIA PADA SISWA KELAS V DAN VI DI SDN 10 SANGE TEBAT TAHUN PELAJARAN 2020/2021. Lunggi Journal, 2(2), 277-296. Retrieved from https://journal.iaisambas.ac.id/index.php/lunggi/article/view/2793