Pendampingan Pembuatan Media Pembelajaran Kubus sebagai Alat Permainan Ular Tangga
Abstract
Pendampingan pembuatan media pembelajaran kubus sebagai alat permainan ular tangga menjadi latar belakang masalah yang terjadi di SDN Mekarsari 2, karena minimnya minat siswa pada mata pelajaran matematika. terutama materi bangun ruang pada jenjang pendidikan dasar perlu pengaplikasian dan tidak mudah dipahami oleh teori saja. Tujuan dari penulisan ini yaitu untuk memberikan pemahaman lebih materi bangun ruang dan meningkatkan motivasi belajar siswa dalam mengikuti mata pelajaran matematika melalui media pembelajaran kubus sebagai alat permainan ular tangga. Subjek dari penulisan ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 32 siswa di SDN Mekarsari 2. Metode dalam pelaksanaan kegiatan ini diantaranya kegiatan awal, kegiatan inti dan kegiatan akhir. Selain itu juga melalui beberapa tahapan yaitu observasi berupa wawancara terhadap siswa, sosialisasi, pelaksanaan program berupa pembuatan media kubus dan praktek yaitu pengaplikasian kubus sebagai dadu pada permainan ular tangga. Setelah dilakukan pendampingan selama empat hari, dimulai dari tahapan observasi hingga praktek permainan ular tangga, menghasilkan peningkatkan motivasi belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran, serta mampu menyelesaikan persoalan dan pertanyaan tentang materi bangun ruang kubus juga pengoperasian matematika.
References
Aripin, U. Purwasih, R. (2017). Penerapan Pembelajaran Berbasis Alternative Solutions Worksheet untuk Meningkatkan Kemampuan Berfikir Kreatif Matematik. Jurnal Pendidikan Matematika FKIP Univ. Muhammadiyah Metro, 6(2).
Erni, K. (2016). Permainan Tradisional dan Perannya dalam Mengembangkan Keterampilan Sosial Anak. Kencana PrenadaMedia
Peraturan Mentri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 103(2014). Pembelajaran Pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. Jakarta: Kemendikbud.
Rahina, N. (2007). Media Pembelajaran Berbasis Visual Berbentuk Permainan Ular Tangga Untuk Meningkatkan Kualitas Belajar Mengajar di Sekolah Dasar. Lembaran Ilmu Kependidikan, 36(1), 36.
Rodiana, R, dkk. (2018). Analisis Proses Berpikir Siswa SMP dalam Memecahkan Masalah Aljabar Ditinjau dari Gaya Kognitif. PHYTAGORAS.
Rohani, R. (2020). Media Pembelajaran. Diktat Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumatera Barat, 3.
Sufri, M. (2019). Media Pembelajaran Matematika. Yogyakarta: Grup Penerbitan CV BUDI UTAMA.
Teni, N. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. Primary: Jurnal Ilmu-ilmu Al-Quran, Hadits, Syari’ah dan Tarbiyah, 3(1), 174.
Copyright (c) 2023 Asep Saeful Rohman, Yeni Sulaeman, Linda, Ira Asyura, Asep Saefullah Kamali
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.